Setelah 120 Tahun, Badak Sumatra Melahirkan


Penantian panjang selama 120 tahun berakhir pada hari Sabtu (23/06/2012) pukul 00.45. Badak Sumatera (Dicerorhinus sumatrensis) betina bernama Ratu melahirkan seekor bayi berjenis kelamin jantan di penangkaran semi alami Suaka Rhino Sumatera, Taman Nasional Way Kambas, Lampung. Kelahiran ini membentengi spesies badak terkecil tersebut dari kepunahan. (Foto: ANTARA)

Sejumlah pewarta foto mengabadikan pemutaran video kelahiran Badak Sumatra saat konferensi pers Kementerian Kehutanan, Jakarta, Senin (25/06/2012). Foto: ANTARA/ Dhoni Setiawan







Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan memberikan keterangan pers terkait kelahiran Badak Sumatra di Kementerian Kehutanan, Jakarta, Senin (25/06/2012). Foto: ANTARA/ Dhoni Setiawan






Previous
Next Post »