Upacara Bersih Laut
Salah satu rangkaian acara di Festival Teluk Jailolo selain berbagai festival dan hiburan rakyat adalah adanya Upacara Bersih Laut. Upacara yang akan diadakan di Pelabuhan Jailolo pada hari pertama festival ini merupakan ritual adat masyarakat setempat dengan cara memberikan sesembahan kepada alam khususnya laut, demi berlangsungnya kelancaran acara.
Upacara Bersih Laut merupakan acara yang melibatkan Kesultanan Jailolo bersama belasan iringan kapal yang dihiasi ornamen lokal khas Jailolo. Upcara ini membuat pemandangan menjadi semakin semarak dan seru.
Kesakralan acara ini juga akan terasa ketika kapal kesultanan tersebut berhenti untuk berdoa dan menabur sesembahan untuk alam. Perjalanan tidak berhenti di sana, rombongan berlanjut menuju Pulau Buabua, sebuah pulau yang tidak berpenghuni yang menjadi tempat berziarah masyarakat lokal. Beberapa persembahan terakhir pun dilakukan di Pulau Buabua.
Cultural Party
Libatkan diri Anda dan tajamkan semua indera perasa karena satu hal yang harus Anda lakukan selama acara ini adalah bersenang-senang! Ayo, bergabung bersama keramahan masyarakat Jailolo dan ikut serta dalam acara bakar ikan dengan total berat 10 ton yang diadakan di pinggir laut pada hari kedua festival! Lupakan diet sejenak dan gembira bersama!
Acara pesta adat ini tidak akan berhenti memanjakan lidah dan perut Anda. Acara Horom Sasadu pun menjadi acara yang terlalu menarik untuk dilewatkan. Berbagai perpaduan kelezatan makanan dan ritual adat di sebuah rumah adat lokal bernama Sasadu menambah kesyahduan acara pesta adat ini. Berbaur dan melebur menjadi satu bersama masyarakat lokal, merasakan kearifan budayanya, dan kelezatan cita rasa lokalnya.
Jadi tunggu apalagi? Sampai berjumpa di Festival Teluk Jailolo 2012 yang akan diadakan pada 17-19 Mei 2012. Acara ini akan dilaksanakan di Teluk Jailolo, Maluku Utara.
ConversionConversion EmoticonEmoticon